Cara Menghilangkan Jerawat Dengan Tepat dan Aman
Jerawat yaitu suatu gangguan atau masalah kulit yang biasanya muncul di wajah dan biasanya bisa hilang tanpa diobati secara khusus. Tetapi untuk mempercepat penyembuhannya, marilah mencoba untuk mencari tahu bagaimana sih cara menghilangkan jerawat itu.
Jerawat sendiri memiliki jenis yang berbeda-beda. Kamu perlu tahu penyebabnya dahulu agar bisa menentukan bagaimana cara yang tepat untuk menghilangkan jerawat tersebut.
Ada beberapa faktor yang menyebabkan jerawat dapat muncul :
- Faktor keturunan
- Faktor hormon
- Faktor diet
- Faktor karena tekanan pada kulit
- Faktor obat-obatan tertentu
- Faktor kosmetik dan skincare yang salah
Nah kali ini saya akan memberikan tips bagaimana cara menghilangkan
jerawat secara aman dan tepat, silahkan simak penjelasannya :
1.
Cara menghilangkan jerawat dengan bantuan dokter
a.
Dengan cara pengobatan dari luar
Pengobatan ini dilakukan dengan memberikan obat antibiotik yang dioleskan
pada jerawat berupa salep ataupun krim.
b.
Dengan cara retinoid
Pengobatan ini dilakjukan dengan cara membuka pori pori yang tersumbat. Pengobatan
ini dapat menimbulkan efek kemerahan pada kulit, untuk itu pemakaiannya harus
terlindung dari sinar matahari.
c.
Dengan cara obat minum (Pil/Kapsul)
Pengobatan jenis ini adalah dengan meminum obat antibiotik, tetapi
penggunaannya juga perlu diawasi oleh dokter serta harus memperhatikan jika
mempunyai riwayat alergi pada diri sendiri
d.
Dengan cara pengobatan laser
Pengobatan jenis ini adalah denngan cara terapi laser. Cara ini terbukti
ampuh dan aman untuk menghilangkan jerawat pada kulit.
Selain dengan bantuan dokter, cara
menghilangkan jerawat juga bisa dilakukan dengan cara yang alami yaitu :
a.
Dengan Tea tree oil
Sebuah penelitian menemukan fakta bahwa gel dengan kandungan 5% tea tree
oil 4 kali lebibh efektif mengurangi luka yang disebabkan jerawat dan 6 kali
lebih ampuh menguarangi jerawat daripada placebo, karena efek yang dhiasilkan
sangat kuat, disarankan untuk menggunakan tree oil dengan dicampuri oleh air
atau minyak agar tidak menimbulkan kemerahan
Cara penggunaannya nya yaitu :
1.
Campur 1 tetes tea tree oil dengan 9 tetes air
putih bersih
2.
Kemudian aduk dengan menggunakan cotton bod
3.
Kemudian balurkan pada jerawat dengan
ditempelkan secara perlahan dengan menggunakan cotton bud tersebtut
4.
Ulangi sampai 1-2 kali sehari
b.
Cara alami yang kedua yaitu dengan menggunakan
madu
Caranya yaitu dengan menggunakan madu yang mana akan digunakan sebagai masker. Sebelum penggunaannya, alangkah baiknya diujikan ke area kulit yang lain untuk memastikan apakah ada alergi yang ditimbulkan atau tidak
Caranya sangatlah mudah, hanya dengan mengoleskan madu ke wajah dan
didiamkan selama 10 menit, kemudian bilas dengan air.
c.
Cara alami yang ketiga yaitu dengan menggunakan
lidah buaya
Lidah buaya yaitu sebuah tanaman tropis yang daunnya menghasilkan gel
bening yang terkenal sekali mempunya banyak khasiat, salah satunya yaitu
mengobati jerawat.
Adapun cara penggunaanya yaitu:
1.
Ambil lidah buaya, kemudian keruk gel nya
menggunakan sendok
2.
Kemudian balurkan pada wajah atau kulit yang
berjerawat dengan menggunakan tangan
3.
Diamkan selama beberapa menit dan ulangi 1-2
kali dalam sehari
d.
Cara alami yang keempat yaitu dengan menggunakan
teh hijau
Cara penggunaanya yaitu :
1. Ambil beberapa daun teh hijau kemudian rebus ke
dalam air yang mendidih selama 3-4 menit
2. Angkat dan biarkan air teh dingin
3. Kemudian balurkan pada kulit yang berjerawat
dengan menggunakan cotton bud atau semprot menggunakan spray
4. Diamkan selama kurang lebih 10 menit atau bisa
semalaman kemudian dibilas dengan air bersih saat bangun pagi hari
5. Ulangi proses ini sampai 1-2 kali dalam sehari
e.
Cara alami yang kelima yaitu dengan menggunakan
Essential oil
Minyak Essential oil mempunyai sifat anti bakteri dan peradangan yang
bisa membersihkan kulit dari jerawat dengan cepat. Essentiak oil yang
direkomendasikan antara lain yaitu cengkeh, kayu manis, mawar, lavender, lemongrass,
dan rosemary.
Cara penggunaanya yaitu dengan dicampuri air atau minyak kelapa karena
kandungannya yang terlalu kuat, lalu bisa dioleskan pada kulit yang berjerawat
Itulah
beberapa cara yang tepat serta aman
untuk menghilangkan jerawat, apabila ada yang kurang silahkan memberikan
komentar anda dan jangan lupa selalu terapkan gaya hidup yang sehat
Posting Komentar